BERSINERGI BANGUN PARIWISATA BARITO TIMUR DI TENGAH PANDEMI COVID -19 TAHURA PAMA MAGARAM PERSADA DESA SIONG

Obyek Wisata Alam Taman Hutan Raya Pama Magaram Persada “Anggrek Hitam” merupakan satu dari sekian banyak obyek wisata yang ada di Kabupaten Barito Timur. Obyek wisata alam ini terletak didesa Siong, Kecamatan Paju Epat yang di kelola secara mandiri oleh masyarakat desa telang .

Plt. Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga, Camat Paju Epat, dan Kepala Desa Siong mengapresiasi semangat warga desa Siong untuk bangkit secara mandiri dalam upaya meningkatkan taraf hidup melalui sektor pariwisata dengan mewujudkan destinasi wisata di daerah ini. Dukungan Pemerintah Daerah dan Pemerintah Desa sebagai leading sector terhadap pengembangan obyek wisata alam taman anggrek ini  kedepannya dapat dijadikan salah satu destinasi wisata unggulan Kalimantan Tengah. Pemerintah Daerah melalui Dinas Kebudayaan Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga secara konsisten membangun kepariwisataan meskipun di tengah wabah pandemik covid-19.

Dikarenakan Pandemi covid-19 ini belum berakhir membuat Obyek Wisata Alam Taman Hutan Raya Pama Magaram Persada “Anggrek Hitam” belum sepenuhnya dibuka, namun promosi secara virtual menjadi salah satu langkah dan upaya pemerintah daerah melalui Dinas Kebudayaan Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Barito Timur sebagai salah satu cara menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke destinasi wisata alam Taman Anggrek Hitam ini.

Upaya mengerakkan kembali roda pariwisata akibat pandemi, pihak pengelola melakukan beberapa upaya diantaranya aksi untuk membersihkan kawasan wisata memperbaharui informasi lewat media sosial dan simulasi penerapan protokol kesehatan dengan menjelaskan tata cara kunjungan ke destinasi wisata yang ada di Kabupaten Barito Timur. Pemerintah daerah dan pemerintah desa mengajak semua pihak untuk bersinergi dalam membangun dan mengembangkan serta mengelola obyek wisata yang ada di kabupaten Barito Timur.